Soal Materi TIK Kelas X Bab 1 Mengenal Dasar-dasar Komputer
Rangkuman Materi Operasi Dasar Komputer Kelas X Materi TIK
Pada bab 1 operasi dasar komputer ini kalian sudah mempelajari bahasan seperti dibawah ini;- Prosedur Menghidupkan dan Mematikan Komputer
- Macam-Macam Perangkat Lunak dan Fungsinya
- Cara Menggunakan Perangkat Lunak Beberapa Program Aplikasi
- Komputer merupakan sebuah sistem yang secara garis besar terdiri atas perangkat masukan, perangkat proses, dan perangkat keluaran. Agar sistem komputer tersebut dapat berfungsi sebagaimana mestinya, maka ketiga kelompok perangkat tersebut harus dirangkai secara cermat dan tepat.
- Setelah sistem unit komputer dirangkai secara benar, barulah komputer dapat digunakan untuk berbagai kebutuhan yang sesuai. Ketika menggunakan komputer, ada prosedur yang harus ditaati di saat menghidupkan maupun mematikannya. Menghidupkan dan mematikan komputer sesuai prosedur yang baik akan membantu memperpanjang usia komputer dan terhindar dari kerusakan yang fatal.
- Selain ketiga perangkat pokok yang disebutkan di atas, yang ketiganya merupakan perangkat keras (hardware) dalam sistem komputer juga terdapat perangkat lunak. Perangkat inilah yang menerjemahkan bahasa atau perintah-perintah pengguna komputer (user) kedalam bahasa mesin. Perangkat lunak tersebut ada yang berupa sistem operasi seperti Microsoft Windows, Linux, dan Unix. Ada pula yang berupa program aplikasi seperti program pengolah kata, pengolah angka, dan sebagainya.
Soal Materi TIK Kelas X | Dasar-dasar komputer
Kamu sudah mempelajari materi tentang :- jenis-jenis dan fungsi port komputer
- prosedur menghidupkan dan mematikan komputer
- jenis-jenis serta fungsi software
Silahkan anda bisa kerjakan Soal TIK kelas X dibawah ini;
I. Berilah tanda silang (x) pada salah satu huruf a, b, c, d, atau e di depan jawaban yang paling tepat!
1. Gambar konektor berikut digunakan untuk menghubungkan komputer dengan ….
b. monitor
c. scanner
d. keyboard
e. mouse
2. Gambar konektor berikut digunakan untuk menghubungkan komputer dengan ….
a. printer USB
b. monitor
c. scanner
d. keyboard
e. mouse serial
3. Gambar berikut adalah gambar saat menghubungkan komputer dengan ….
b. monitor
c. scanner
d. kable power
e. mouse
4. Gambar berikut adalah bentuk konektor ….
b. monitor
c. scanner
d. kable power
e. mouse
5. Gambar berikut adalah kabel yang digunakan untuk menghubungkan komputer dengan …..
a. printer
b. monitor
c. scanner
d. kable power
e. mouse
6. Salah satu jenis kabel printer adalah ….
a. serial
b. analog
c. PS/2
d. digital
e. paralel port
7. Program komputer yang berfungsi sebagai sarana interaksi antara pengguna dan perangkat keras dinamakan ….
a. brainware
b. software
c. hardware
d. firmware
e. wireline
8. Istilah software pertama kali digunakan oleh ….
a. Charles Babbage
b. Linus Torvalds
c. Alan Turing
d. Dennis Ritchei
e. John W. Tukey
9. Perangkat lunak yang tidak termasuk ke dalam empat kelompok besar software adalah ….
a. firmware
b. programming
c. operating system
d. package software
e. application
10. BIOS termasuk perangkat lunak ….
a. firmware
b. programming
c. operating system software
d. package software
e. application
11. AVG Antivirus termasuk perangkat lunak ….
a. firmware
b. operating system
c. application
d. programming
e. package software
12. Borland termasuk perangkat lunak ….
a. firmware
b. operating system
c. application
d. programming
e. package software
13. Word Perfect termasuk perangkat lunak ….
a. firmware
b. operating system
c. application
d. programming
e. package software
14. Photoshop termasuk perangkat lunak pengolah ….
a. angka
b. gambar
c. kata
d. audio-video
e. data
15. Software yang sangat dibutuhkan untuk seorang programmer adalah ….
a. Visual Basic
b. MYOB
c. AutoCad
d. Ulead Studio
e. MS.Word
16. Pinnacle termasuk perangkat lunak pengolah ….
a. angka
b. gambar
c. kata
d.audio-video
e. data
17. Ingin membuat video klip maka kita harus menginstal perangkat lunak ….
a. Pinnacle
b. UPS
c. MS.PowerPoint
d. SPSS
e. MP3
18. Fox Pro termasuk perangkat lunak pengolah ….
a. angka
b. gambar
c. kata
d. audio-video
e. data
19. Kita dapat membuat presentasi dalam rangka rencana kegiatan OSIS dengan perangkat lunak ….
a. Oracle
b. COOL 3D
c. MS.PowerPoint
d. MS. Access
e. Delphi
20. Lotus 123 termasuk perangkat lunak pengolah ….
a. angka
b. gambar
c. kata
d. audio-video
e. data
21. Untuk membuat animasi dalam gambar bergerak (video) kita gunakan perangkat lunak ….
a. Oracle
b. MS. Exel
c. MS.PowerPoint
d. Word Perfect
e. Adobe After Effect
22. Berikut ini yang tidak termasuk programming software adalah ….
a. Cobol
d. Portran
b. Visual Basic
e. Borland
c. 3D Studio Max
23. Berikut ini yang termasuk perangkat lunak bisnis dan keuangan adalah ….
a. Visual C++
b. MS.Internet Explorer
c. Corel Draw
d. Quick Books
e. Adobe Acrobat Distiller
24. Netscape Communicator termasuk perangkat lunak pengolah ….
a. web disain
b. gambar
c. internet
d. audio-video
e. bisnis dan keuangan
25. Berikut ini yang termasuk perangkat lunak web desain adalah ….
a. Java Script
b. MYOB
c. Netscape Communicator
d. Adobe Acrobat Reader
e. Freehand
26. Adobe Page Maker termasuk perangkat lunak pengolah ….
a. kata
b. gambar
c. internet
d. audio-video
e. bisnis dan keuangan
27. Berikut ini yang termasuk perangkat lunak sistem operasi adalah ….
a. Java Script
b. Free BSD
c. Netscape Communicator
d. Mac OS
e. ARCS
28. Berikut ini yang termasuk perangkat lunak perusahaan (firmware) adalah ….
a. Java Script
b. Windows XP
c. Dreamweaver
d. NOD 32
e. EPI
29. Berikut ini yang bukan perangkat lunak utility anti virus adalah ….
a. Noorman
b. AVG
c. Avira
d. Virus Solution
e. Norton
30. Stock Options Builder termasuk perangkat lunak ….
a. video
b. bisnis dan keuangan
c. web desain
d. industrial Software
e. firmware
II. Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini dengan singkat dan tepat!
1. Tulislah langkah menghidupkan dan mematikan komputer!
2. Perangkat lunak atau software dapat dibagi menjadi 4 kelompok besar. Tulislah kelompok tersebut dan berikan masing-masing 5 buah contoh!
3. Sebutkan kegunaan dari perangkat lunak berikut!
- Program aplikasi Pengolah Data
- Program aplikasi Pengolah Angka
- Program aplikasi Pengolah Kata
- Database software
- Internet software
- Medical software
- Industrial software
Demikianlah Soal TIK Kelas X ini, semoga membantu anda semua yang sedang belajar dalam mempelajari materi TIK maupun materi TKJ.
Jangan lupa di share ya jika artikel ini membantu anda semuanya. terimakasih
1 komentar:
komentarMau kuncinya dong kak
Reply